Jumat, 19 Oktober 2012

Waspada Pencopetan Dalam Angkot

Buat kamu-kamu yang sering naik turun angkutan umum (angkot) sebaiknya berhati2 lah dengan pencopetan didalam angkot. Beberapa hari yang lalu saya hampir menjadi korban. Namun karena saya sudah paham dengan gerak-gerik mereka, saya bisa menggagalkan rencana mereka untuk mengambil Hp saya. hehe... Syukur Alhamdulillah :)
Pada postingan saya kali ini saya ingin berbagi informasi mengenai ciri-ciri pencopet didlm angkutan umum.
Check it out :)
1. Membawa ransel
2. memilih duduk dibarisan yang hampir penuh, walaupun ada yang memberikan tempat yang lebih nyaman   untuknya
3. Selalu gelisah dalam mengatur duduknya (terlalu memiringkan badan kekanan atau ke kiri)
4. Tangan kanan diletakkan dibawah ransel, tangan kiri diatas ransel. (ransel berada dipangkuannya)
5. Tangan kanan yang tertutupi ini lah yang dipakai untuk menjelajahi isi kantung/tas si korban
6.Setelah aksinya berhasil, dia langsung turun dari angkutan umum tersebut

itulah beberapa ciri yang sering dinampakkan oleh mereka. semoga bermanfaat :) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar